Home » » Manfaat Air Putih

Manfaat Air Putih

Written By Sheza aulia on Monday, 9 September 2013 | 06:48

Manfaat Air Putih

Berapa kali Anda menuju dapur untuk mengisi gelas dengan air putih? Dua kali? Padahal, untuk teh atau kopi bisa tiga kali. Begitu besar jasa air bagi tubuh kita. Selain menjaga kestabilan suhu tubuh, air juga melancarkan sistem pencernaan dan pembuangan. Berikut ini manfaatnya:
  • Menguatkan jantung. Persisnya, membantu jantung dalam memompa darah dan mengedarkannya ke seluruh tubuh. Makanya, ketika terjadi dehidrasi (kurang cairan), jantung harus bekerja lebih keras. Akibatnya, tekanan darah pun menurun.
  • Membuat kulit bercahaya. Kurang cairan menyebabkan sel-sel kulit mengerut. Banyak mengonsumsi air akan membuat kulit terjaga elastisitasnya.
  • Mengeluarkan racun dari dalam tubuh (detoksifikasi). Air berperan dalam penyaringan racun tubuh yang dibuang melalui urine. Kondisi yang parah juga akan mengakibatkan penyakit batu ginjal dan gagal ginjal.
Mengganti cairan yang keluar bersama urine, keringat, uap pernapasan, dan feses yang total bisa mencapai 2.000 ml/ hari. Dalam batas normal, atau aktivitas sedang, kebutuhan kita akan cairan sebesar 2.000-2.500 ml/ hari. Trik menghitungnya: rata-rata satu gelas volumenya 250 ml. Itu berarti setiap hari Anda membutuhkan sekitar 8 gelas air.

sumber: femina 
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

Frame News

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. andamoen - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger